Mengenal Komponen Alat Berat Excavator dan Fungsinya

Bagi Anda yang bergelut di bidang tambang atau konstruksi pasti sudah familiar dengan alat berat excavator atau beko. Komponen alat berat excavator cukup beragam. Tapi, semua bagian-bagian bersinergi untuk mengeruk, mengangkat, dan juga memindahkan material secara efisien.

Agar dapat mengoperasikan alat ini dengan baik, penting untuk memahami apa saja komponen alat berat excavator dan fungsinya. Untuk itu, simak uraian tentang bagian-bagian alat berat beko beserta kegunaannya di bawah ini.

komponen alat berat excavator dan fungsinya

1. Kabin

Tidak ada perbedaan yang berarti antara komponen alat berat excavator Komatsu, komponen excavator CAT, dan merek lainnya. Bagian utama dari alat ini adalah kabin yang menjadi tempat operator dalam mengoperasikan gerak beko.

Dalam ruang kendali yang juga disebut sebagai cab ini terdapat sistem dan tuas-tuas untuk mengatur gerak roda dan juga lengan excavator. Beragam produsen excavator mendesain kabin agar nyaman untuk operator dengan menambahkan fitur pendingin, musik, dan juga sistem pengaman.

2. Mesin

Tanpa komponen ini, excavator tidak akan bisa bergerak. Biasanya, mesin ini ada di bagian belakang cab atau ruang operator.

Fungsi mesin adalah menyediakan daya untuk menggerakkan semua komponen excavator. Biasanya excavator menggunakan mesin bertenaga diesel. Penggunaan jenis mesin ini bukanlah tanpa alasan. Mesin diesel dinilai lebih bandel dalam segala kondisi dan juga hemat bahan bakar.

3. Track

Agar bisa berpindah tempat, excavator dibekali roda berupa rantai besi yang nampak serupa dengan roda tank. Nama komponen alat berat excavator ini adalah track.

Dengan desain dan bahan yang kuat, track mampu memastikan posisi excavator tetap stabil dan dapat bergerak di beragam jenis medan.

Jika dibandingkan dengan roda karet, pergerakan track memang lebih lambat. Tapi, track mampu bermanuver di segala medan termasuk area yang curam.

Track excavator terdiri dari 3 komponen:

  • Rantai Track

Rantai logam ini dapat berputar untuk membuat excavator bergerak. Terbuat dari material berdaya tahan tinggi, rantai ini dapat menahan tekanan sehingga tetap stabil meskipun bergerak di area yang tidak rata.

  • Idler

Komponen ini berbentuk seperti roda yang berputar secara stasioner. Fungsi dari idler adalah mengatur ketegangan pada rantai track. Dengan begitu, rantai atau roda excavator ini tidak cepat rusak.

  • Travel Motor

Bagian ini memanfaatkan sistem hidraulik sehingga dapat berotasi dan menggerakan rantai track. Dengan begitu, rantai track dapat bergerak maju atau mundur.

4. Boom

Komponen excavator ada yang menyerupai lengan dan berfungsi untuk menjangkau, mengeruk, dan mengangkat material. Layaknya lengan manusia yang punya persendian, lengan excavator ini juga terdiri dari beberapa bagian.

Yang pertama namanya boom, fungsinya adalah menghubungkan bagian kabin dan arm. Dengan memanfaatkan sistem hidraulik sebagai penggeraknya, boom dapat menekuk dan meluruskan lengannya untuk menjangkau material.

5. Arm

Bagian ini berperan layaknya lengan bawah manusia yang menjadi penghubung antara boom dan pengeruk atau bucket. Fungsi komponen excavator ini adalah menopang bucket agar dapat menjangkau material.

6. Bucket

Bagian ini fungsinya adalah sebagai pengeruk atau penggali. Sebenarnya ada beragam bentuk bucket yang disesuaikan dengan jenis material yang akan dikeruk. Tapi, yang paling umum adalah bucket berbentuk kotak cekung menyerupai sendok dengan ujung tajam mirip kuku.

Selain bucket tipe standard, ada pula bucket yang bentuknya runcing untuk penggalian tanah atau bebatuan keras. Tidak cuma itu, ada bucket berbentuk mirip penyerok wheel loaderBucket jenis ini volumenya lebih besar, sehingga sering digunakan untuk pengerukan atau pembersihan sungai.

Saat menangani suatu proyek, pastikan memilih tipe bucket yang sesuai untuk meningkatkan efisiensi kerja excavator di lapangan.

7. Silinder Hidraulik

Sebuah excavator punya tiga silinder hidraulik yang meliputi bucket cylinder, arm cylinder, dan boom cylinder. Kegunaan boom cylinder adalah untuk menggerakkan boom naik dan turun. Kemudian, fungsi arm cylinder adalah untuk penggerak arm, sehingga dapat berayun dan menjangkau area jauh.

Terakhir, kegunaan bucket cylinder adalah sebagai penggerak bucket agar dapat mengeruk dan mengangkat material.

8. Swing Drive

Bagian yang berada di bawah kabin ini memungkinkan kabin excavator berputar 360o. Sehingga, excavator dapat mengeruk area di sekitarnya tanpa harus berpindah tempat.

Sistem putar ini dapat menambah efisiensi kerja dan juga produktivitas excavator.

9. Counterweight

Pada area belakang mesin terdapat bagian yang bernama counterweight. Adapun kegunaan counterweight adalah sebagai penyeimbang saat excavator mengangkat beban yang berat. Dengan begitu, posisi excavator tetap stabil dan tidak terjungkal.

10. ROPS

Kepanjangan dari ROPS adalah Rollover Protection Structure. Komponen ini menyerupai kanopi yang ada di atas kabin. Kegunaan dari ROPS adalah sebagai pelindung operator.

ROPS terbuat dari bahan logam besi dan baja sehingga sangat kuat dan dapat melindungi operator baik dari sisi kanan, kiri, depan, belakang, dan atas. Jadi, saat hal buruk terjadi misalnya excavator terguling atau terkena benturan, operator dapat selamat.

Setiap komponen alat berat beko tentu memiliki kegunaan masing-masing. Setiap komponen tersebut saling bersinergi untuk melakukan beragam pekerjaan seperti mengeruk, merubuhkan, menggali, dan mengangkat material.

Untuk memastikan setiap komponen dapat bekerja dengan baik tanpa adanya hambatan, pastikan untuk melakukan pengecekan dan pemeliharaan secara berkala. Selain itu, pengecekan ini juga berguna untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan kerja.

Nah, selain melakukan perawatan komponen alat berat excavator, Anda juga perlu memasang GPS tracker pada excavator. Sehingga, Anda bisa terus memantau lokasi alat ini dan juga mengecek durasi penggunaannya.

Untuk pemasangan GPS tracker yang akurat dengan fitur yang lengkap, serahkan hal ini pada GPSKU. Dapatkan informasi lebih lanjut terkait fitur dan penawaran menarik dengan mengakses website GPSKU sekarang juga!

Related Post :