Daftar Biaya Pajak Range Rover Semua Tipe dan Tahun

Ketika membahas kendaraan mewah, Range Rover tentu masuk jajaran kendaraan tersebut. Tertarik untuk memilikinya? Selain menyiapkan dana milyaran untuk meminang mobil ini, Anda juga harus merogoh kocek dalam-dalam untuk bayar pajak Range Rover.

Memangnya, berapakah kisaran pajak mobil Range Rover? Temukan daftar lengkapnya di artikel ini.

Sekilas Mengenai Range Rover

pajak Range Rover

SUV premium ini merupakan produk andalan dari produsen otomotif asal Inggris yakni Land Rover. Di negara asalnya, mobil ini telah diproduksi sejak 1970.

Range Rover populer akan kemampuan off-roadnya yang mumpuni. Di samping itu, mobil ini juga punya desain yang gagah dan berkelas. Untuk fitur dan teknologinya juga tak perlu Anda ragukan lagi.

Di tanah air, Range Rover menawarkan empat tipe dengan spesifikasi dengan spesifikasi yang berbeda. Keempat tipe tersebut meliputi Range Rover classic, Velar, Evoque, dan Sport.

Setiap variannya punya keunikan tersendiri. Namun, semua tipe ini tetap mempertahankan ciri khas Range Rover yaitu kemewahan, kenyamanan, dan kemampuan berkendara di segala medan.

Adapun harga Range Rover keluaran terbaru bervariasi mulai dari Rp2,1 Milyar hingga yang termahal yakni Rp6,3 Milyar.

Daftar Pajak Tahunan Range Rover

pajak Range Rover

Sama halnya dengan merek kendaraan lain, pajak SUV ini berbeda-beda untuk setiap model dan tahun pembuatannya. Nominal pajak juga berbanding lurus dengan harga jual Range Rover.

Semakin tinggi harganya, dapat dipastikan pajaknya juga akan melambung. Untuk kisaran pajaknya bisa Anda lihat dalam tabel di bawah ini.

Range Rover 2023

Tipe Pajak
Sport 3.0 First Edition Rp77.080.000

Pajak Range Rover 2022

Tipe Pajak
Velar 2.0 R-Dynamic SE Rp28.000.000
EVQ 2.0 R-Dynamic SE Rp22.000.000
3.0 Autobiography AT Rp50.000.000
3.0 Autobiography LWB AT Rp54.000.000
3.0 HSE Rp47.000.000
3.0 SWB Autobiography AT Rp49.000.000
EVOQUE 2.0 R Dynamic SE4WD AT Rp22.000.000

Pajak Range Rover 2021

Tipe Pajak
R 3.0 LWBT AT Rp62.000.000
2.0L AT Rp39.000.000
3.0 AT Rp54.000.000
5.0L Rp65.000.000

Pajak Range Rover 2020

Tipe Pajak
5.0L Rp59.000.000

Pajak Range Rover 2019

Tipe Pajak
3.0 AT Rp52.000.000
3.0 Autobiography AT Rp61.100.000
3.0 LWB A/T Rp59.500.000
Evoque 2.0 L AT Rp22.300.000
Sport HSE 3.0 AT Rp41.600.000
Velar 2.0 SE AT Rp31.400.000
Velar 2.0L AT Rp30.000.000
Velar P380 Rp31.000.000

Pajak Range Rover 2015

Tipe Pajak
Evoque 4WD 2.0 AT Rp20.790.000

Range Rover 2014

Tipe Pajak
Sport 3.0 V6 Autobiography AT Rp36.330.000
Sport 3.0 V6 HSE AT Rp36.855.000
5.0 S/C AT Rp52.416.000
5.0 Autobiography AT Rp52.500.000

Pajak Range Rover 2013

Tipe Pajak
5.0L Rp34.902.000
5.0L V8 AT Rp34.902.000
Evoque RHD AT Rp12.222.000
Evoque 4WD 2.0 AT Rp13.671.000

Pajak Range Rover 2012

Tipe Pajak
Evoque RHD AT Rp12.138.000
Evoque 4WD 2.0 AT Rp13.020.000
3.0L TDV8 AT Rp20.580.000
Evoque AT Rp9.463.000
4.4 TDV8 AT Rp29.000.000
5.0L V8 AT Rp31.563.000

Range Rover 2011

Tipe Pajak
3.6L TDV8 AT Rp28.907.000
5.0L Sport V8 AT Rp32.788.350
Evoque RHD AT Rp10.647.000
Evoque 4WD 2.0 AT Rp12.390.000

Perlu dicatat bahwa angka-angka di atas hanyalah perkiraan. Nominal tersebut bisa saja berubah tergantung kebijakan daerah dan kondisi spesifik Range Rover.

Di samping itu, nominal di atas juga belum termasuk SWDKLLJ senilai Rp143 ribu. Kemudian, jika Anda terlambat membayar pajak tahunan tersebut, Anda akan dikenai denda.

Besar denda juga bervariasi tergantung pada berapa lama Anda menunggak. Semakin lama tunggakan, maka denda akan membengkak.

Mengapa Pajak Range Rover Mahal?

pajak Range Rover

Melihat angka-angka pada tabel di atas, pasti Anda bertanya-tanya kenapa pajak tahunan mobil ini bisa sangat mahal bahkan mencapai puluhan juta. Ini beberapa alasannya.

Nilai Jual Tinggi

Masuk dalam jajaran mobil mewah, mobil pabrikan Inggris ini tentu punya harga selangit. Inilah yang jadi alasan utama kenapa pajaknya tinggi.

Nilai pokok pajak tahunan Range Rover atau biasa disebut PKB dihitung berdasarkan nilai jual mobil ini. Jadi, semakin tinggi harga kendaraan tersebut, makin besar pula PKB-nya.

Untuk mobil mewah, perhitungan PKB-nya adalah 1,5% dari NJKB. Dengan harga jual miliaran Rupiah, tak mengherankan jika pajak mobil ini cukup tinggi.

Kapasitas Mesin Besar

Kapasitas mesin Range Rover terbilang besar yakni 3000cc hingga 5000cc. Hal ini juga berpengaruh pada besarnya pajak. Kendaraan dengan kapasitas mesin besar pasti pajaknya akan lebih tinggi daripada mobil dengan volume silinder kecil.

Pajak Lain-Lain

Selain pajak tahunan, ada kewajiban-kewajiban lain yang wajib Anda penuhi jika ingin memiliki SUV mewah ini. Ini beberapa jenis pajak yang harus Anda tanggung.

  • PPnBM

Pajak penjualan ini dikhususkan untuk barang mewah termasuk mobil Range Rover. Untuk tarifnya 10% dari harga. Pajak ini hanya dibayarkan sekali saat Anda membeli mobil ini.

  • PPN

Besarnya PPn adalah 10% dan biasanya dimasukkan pada harga pembelian.

  • PPh

Karena merupakan barang impor, mobil ini akan dikenakan pajak barang impor sebesar 5% dari harga jual tidak termasuk PPN dan PPnBM.

  • Pajak Progresif

Anda akan dikenakan pajak progresif jika Anda punya mobil lebih dari 1. Pajak ini besarnya 2,5% – 10% dari PKB. Tapi, kebijakan ini hanya berlaku di provinsi tertentu saja.

  • Pajak 5 Tahunan

Setelah kepemilikan 5 tahun, Anda juga berkewajiban membayar pajak 5 tahunan sekaligus memperbarui pelat nomor mobil ini. Biayanya tentu lebih mahal dari pajak tahunan karena Anda harus membayar biaya penerbitan dan pengesahan STNK serta biaya penggantian TNKB.

Setelah mengetahui besarnya pajak Range Rover yang harus Anda tanggung setiap tahunnya, masihkah Anda tertarik untuk memilikinya? Apabila Anda tetap ingin memiliki kendaraan ini, pastikan untuk selalu membayar pajaknya tepat waktu supaya terhindar dari denda.

Selain berkewajiban untuk membayar pajak, Anda juga wajib menjaga keamanan mobil kesayangan Anda. Caranya adalah dengan memasang GPS tracker dari GPSKU. Segera kunjungi website GPSKU sekarang juga untuk mendapatkan penawaran terbaiknya.

Rekomendasi untuk Anda :