Apa itu mudik? Mudik adalah tradisi tahunan yang selalu dinanti-nantikan. Namun, bepergian dengan si kecil menuntut perencanaan ekstra. Mulai dari memastikan keselamatan hingga kenyamanan buah hati, tiap hal kecil harus betul-betul dipertimbangkan.
Ini dia sederet persiapan mudik bawa anak agar perjalanan Anda dan keluarga lancar, aman, dan nyaman.
1. Dokumen Penting
Sebelum berangkat mudik bawa anak, penting untuk menyiapkan semua dokumen penting. Surat-surat yang dimaksud antara lain KTP, STNK, dan dokumen asuransi.
Kalau Anda berencana melewati jalan tol, bawa kartu e-toll berisi cukup saldo. Simpan dokumen-dokumen ini di tas kecil pada tempat yang terjangkau untuk menghemat waktu di gerbang tol.
2. Obat-obatan dan P3K
Melancong bersama si kecil membutuhkan kesiagaan orang tua untuk mengantisipasi situasi tak terduga. Saat mudik bawa anak kecil, beberapa yang umum terjadi yaitu mabuk darat, demam, reaksi alergi, dehidrasi, dan gangguan pencernaan.
Karenanya, kemasi obat-obatan pokok seperti penurun demam, pereda nyeri, antihistamin untuk alergi, dan pil mabuk perjalanan. Selain itu, bawa juga kotak P3K berisi plester luka, tisu antiseptik, kain kasa, dan pinset untuk berjaga-jaga.
3. Makanan dan Minuman
Anak-anak biasanya gampang rewel gara-gara lapar saat berada di perjalanan jauh. Karena itu, persiapan mudik membawa balita harus mencakup berbagai kudapan sehat dan tidak bikin kotor, seperti irisan buah dan biskuit.
Dengan kata lain, hindari camilan yang kelewat manis untuk mencegah tubuh lemas. Yang terpenting, bawa air minum atau jus kotak yang cukup agar buah hati Anda tetap terhidrasi. Kemudian, gunakan wadah antitumpah untuk mengurangi sampah.
4. Popok dan Tisu Basah
Dalam persiapan mudik bawa bayi, adalah kewajiban orang tua untuk menyediakan popok dan tisu basah. Jarak tempuh yang jauh akan mempersulit menemukan toilet.
Selain itu, bawa juga alas ganti portable untuk berjaga-jaga. Di sisi lain, tisu basah tak hanya penting di saat ganti popok. Anda bisa menggunakannya untuk menyeka tangan, mengelap meja, dan membasuh wajah.
5. Baju Ganti
Macet, ketumpahan air, atau perubahan cuaca mendadak akan mengganggu kenyamanan anak-anak. Minimal siapkan satu set baju ganti untuk setiap anak, lengkap dengan pakaian dalam dan kaus kaki.
Untuk balita, bawa sepasang sepatu atau sandal cadangan kalau-kalau harus berhenti di tempat berlumpur. Kemudian, masukkan ke dalam tas terpisah supaya bisa lekas dikeluarkan.
6. Selimut dan Bantal
Di sisi lain, selimut lembut dan bantal kecil juga bisa bikin mudik panjang naik mobil jadi lebih nyaman sebab anak-anak pasti bakal tidur lebih pulas.
Benda-benda ini juga dapat difungsikan sebagai bantal darurat untuk penyangga tambahan. Bila si kecil punya selimut favorit, bawa juga untuk kenyamanan ekstra selama perjalanan.
7. Hiburan
Anak-anak gampang bosan saat menempuh perjalanan jauh. Nah, supaya tidak jenuh, ajak anak membaca buku, mewarnai, atau bermain puzzle.
Jika memakai tablet, ajak si kecil menonton film, kartun, atau mencoba aplikasi edukasi yang sudah di-download lebih dulu. Bagi Anda yang mudik naik angkutan umum (bus atau kereta api), gunakan headphone biar tidak mengganggu penumpang lain.
8. Kantong Sampah dan Tisu Kering
Lebih mudah menjaga kebersihan mobil jika tersedia kantong sampah untuk bungkus makanan, tisu bekas pakai, dan sampah lainnya. Masukkan kantong sampah kecil untuk popok atau baju basah.
Di sisi lain, tisu kering berguna untuk menyeka tangan dan membersihkan tumpahan. Barang-barang ini wajib ada di tas Anda, jadi jangan sampai ketinggalan.
9. Charger dan Power Bank
Perangkat elektronik seperti HP dan tablet bisa cepat terkuras baterainya sewaktu bepergian jauh. Makanya, charger mobil penting agar aplikasi navigasi terus berfungsi.
Di samping itu, GPS tracker untuk mudik juga bisa jadi solusi untuk memantau rute perjalanan dengan lebih akurat. Sebagai cadangan, siapkan map mudik dalam bentuk cetak agar tetap bisa melihat jalur alternatif kalau-kalau ada kendala.
Sementara itu, power bank dalam kondisi terisi penuh sangat berguna manakala tidak ada akses menuju colokan listrik. Cari power bank dengan banyak port untuk mengecas beberapa perangkat secara bersamaan.
10. Kantong Plastik
Beberapa anak cenderung mabuk perjalanan, apalagi bila melintasi jalan bergelombang. Untuk mencegah hal itu, sebaiknya bawa kantong plastik. Jika anak Anda juga rentan mual, beri makanan ringan sebelum berangkat. Selain itu, sediakan juga sebungkus permen untuk meredakan rasa tidak nyaman.
11. Car Seat
Dalam persiapan mudik bawa balita, car seat berfungsi memantapkan postur tubuh dan keselamatan anak saat mudik. Namun, pastikan kursi tersebut memenuhi standar keamanan dan terpasang dengan benar sebelum keberangkatan.
Car seat dengan bantalan empuk juga mampu meningkatkan kenyamanan agar si kecil lebih gampang tidur siang.
12. Sun Shield
Persiapan mudik dengan bayi lainnya yang tidak kalah penting adalah kewaspadaan orang tua dalam melindungi si kecil dari paparan sinar matahari langsung. Faktanya, tidak ada yang paling menyiksa anak-anak kecuali kontak berkepanjangan dengan sinar matahari.
Hal ini malah bisa mengakibatkan sunburn (kulit terbakar). Sun shield akan memblokir sinar matahari dan mendinginkan interior mobil. Pilih sun shield yang bisa dilipat dan mudah dipasang untuk memastikan kenyamanan.
13. Bantal Leher dan Penutup Mata
Sebagai penopang kepala anak saat perjalanan, Anda perlu bantal leher yang nyaman dan sesuai ukurannya. Selain untuk support, bantal ini juga membantu mencegah leher kaku akibat posisi duduk yang terlalu lama.
Sementara itu, penutup mata bisa menghalau cahaya silau, cocok untuk memudahkan anak-anak tertidur, khususnya selama perjalanan di siang hari. Salah satu tips mudik aman adalah memilih penutup mata yang lembut dan mudah disesuaikan supaya tidak mengiritasi kulit anak.
14. Hand Sanitizer dan Disinfektan
Rest area dan pom bensin tidak selalu terjamin kebersihannya, jadi penting untuk membawa hand sanitizer sebagai perlindungan tambahan. Pakai hand sanitizer tiap sebelum makan atau setelah menyentuh permukaan yang sering dipegang banyak orang.
Selain itu, semprotan disinfektan dalam botol kecil bisa Anda andalkan untuk mensterilkan gagang pintu dan toilet. Namun, pilih produk yang ramah anak dan bebas alkohol jika si kecil berkulit sensitif.
15. Item Comfort
Terakhir, orang tua bisa mengurangi anxiety saat bepergian dengan membawa boneka, dot, atau selimut kesayangan anak. Saat persiapan mudik bawa anak naik motor, hal ini juga penting untuk membantu si kecil merasa lebih nyaman di perjalanan.
Katakanlah buah hati Anda punya rutinitas sebelum tidur yang melibatkan benda tertentu. Maka, pastikan Anda telah menyiapkan barang tersebut agar anak lebih mudah tertidur.
Berbekal persiapan mudik bawa anak yang matang, perjalanan pun jadi aman dan seru. Jadi, perencanaan jauh-jauh hari sebelumnya penting demi kenyamanan semua anggota keluarga. Agar lebih aman, gunakan GPS tracker GPSKU untuk memantau rute perjalanan secara real time dan berkendara tanpa was-was.